Rosdiana, Elinda
(2014)
TINJAUAN PENERAPAN AKAD MURABAHAH DALAM PEMBIAYAAN GRIYA iB HASANAH PADA BANK BNI SYARIAH CABANG BOGOR.
Bachelor thesis, Institut Agama Islam Sahid Bogor.
Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk mengkaji penerapan akad murabahah dalam pembiayaan Griya iB Hasanah pada Bank BNI Syariah Cabang Bogor dan mengetahui kendala-kendala yang dihadapi oleh bank, serta untuk mengkaji solusi yang digunakan oleh Bank dalam mengatasi kendala-kendala yang dihadapi tersebut. Penelitian ini bersifat kualitatif dan metode pengumpulan datanya rnenggunakan metode wawancara, dokumentasi dan observasi. Pengolahan dan analisis datanya menggunakan metode analisis kualitatif bentuk interaktif. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, ditemukan bahwa (1) Penerapan Akad Murabahah dalam Pembiayaan Griya iB Hasanah pada PT Bank BNI Syariah Cabang Bogor sudah sesuai dengan ketentuan Fatwa Dewan Syariah Nasional Majelis Ulama Indonesia No. 04/DSN/MUI/IV/2000 tentang akad murabahah; (2) Dalam penerapan akad murabahah pada pembiayaan Griya iB Hasanah di Bank BNI Syariah Cabang Bogor terdapat kendala, yaitu penerima pembial'aan sering terlambat dalam melakukan membayarkan angsuran dan melampaui batas waktu yang telah ditentukan dan banyak yang tidak mampLr nrembayar besaran angsuran seperti yang telah disepakati; (3) Solusi untuk mengatasi kendala tersebut, yaitu dengan menerapkan Fatwa Dewan Syariah Nasional Majelis Ulama Indonesia Nomor 48/DSN/MUI/II/2005 tentang Penjadwalan Kembali Tagihan Murabahah dan Fatwa Dewan Syariah Nasional Majelis Ulama Indonesia Nomor 47/DSN/MUl/II/2005, tentang penyelesaian piutang murabahah bagi nasabah yang tidak mampu membayar. Kata kr-rnci : Murabahah, Griya iB Hasanah. Fatwa DSN
Actions (login required)
|
View Item |